Jumat, 08 Juli 2011

Second Poetry

Kesendirian

Indahnya cahaya purnama menghiasi langit malam ini
Dinginnya hawa sang malam mulai menggetarkan hati

Hai ada apa dengan semua ini
Kenapa semua seolah menertawakanku
Karena kesendirianku di tiap-tiap malam purnama

Udara yang dingin
Gemerisik rumput tertiup angin
Membentuk melodi nan indah merasuk kalbu

Nanar aku melihat itu semua
Seakan tak pernah bosan menemaniku sendiri menlewati tiap malam-malam sepi

Wahai ”kesepian”
Kenapa tak pernah kau jengah selalu bersamaku
Aku ingin si ”kebersamaan” yang berada di sini
Ku ingin sekali dapat merasakan apa yang mereka selalu rasakan

Berpisahlah kau ”kesepian” dariku sejenak
Hindarkan dirimu dariku sekejap saja
Izinkan aku mengecap indahnya rasa dalam suatu kebersamaan

Karena sendiri itu tidaklah enak
Seandainya pun aku dapat memilih
Ingin sekali ku bisa bersama ”kebersamaan” tanpa ditemani ”kesepian”

Tidak ada komentar:

Posting Komentar